WEB LAMA
26 Juli 2019

PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN EDUKASI KREATIF PENYEDUHAN KOPI LOKAL MAGETAN BAGI PELKU UMKM DI KEL.SARANGAN

Saat ini Indonesia kokoh sebagai produsen kopi terbesar keempat di dunia setelah Brasil, Vietnam, dan Kolombia. Ajang food Starup Indonesia merupakan salah satu cara menuju Indonesia sebagai produsen nomer satu, sekaligus menggairahkan bisnis kuliner.   Untuk mewujudkan Indonesia sebagai produsen kopi terbesar di Dunia harus di mulai dengan menggali daerah-daerah yang bisa menghasilkan kopi terbaik. Kopi terbaik tersebut nantinya akan menjadi salah satu ciri khas daerah tersebut.   Salah satu daerah penghasil kopi ini ada di daerah Magetan, Jawa Timur, tepatnya di desa Singolangun  Kelurahan Sarangan.  Sebagai daerah penghasil kopi lokal masyarakat Desa Singolangu belum mampu memanfaatkan dengan maksimal hasil dari perkebunan kopi tersebut. Maka dari itu pada tanggal 25- 26 Juli 2019 Kelurahan Sarangan mengadakan “PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN EDUKASI KREATIF PENYEDUHAN KOPI LOKAL MAGETAN BAGI PELKU UMKM di KEL.SARANGAN”. Pelatihan kewirausahaan ini menghadirkan narasumber dari seorang pengusaha kopi terkenal yang mempunyai kedai kopi dan beberapa kali dilput oleh TV Internasioanl karena beliau telah berhasil memanfaatkan kopi lokal yang ada di wilayah Magetan. Beliau Adalah “ Mas Yosep”. Pelatihan Kewirausahaan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat Kelurahan Sarangan tentang bagaimana cara memanfaatkan kopi lokal supaya bisa laku di pasaran. Hal tersebut bisa dimulai dari membuka warung kecil-kecilan yang dimana mereka bisa menjual kopi lokal tersebut ala Cafe. Dengan cara penyeduhan kopi lokal yang menarik bagi wisatawan lokal maupun wisatawan domestic. Dengan memaksimalkan kopi lokal yang ada di Kel Sarangan kita semua berharap bahwa UMKM  yang ada di Kawasan Telaga Sarangan semakin terkenal karena kopi lokalnya.   “Kopi kini sudah menjadi bagian dari gaya hidup. Penikmat lopo tidak hanya lelaki tua, kini juga dinikmati oleh kalangan muda termasuk generasi milenial.”          
PRIMA SUHARDI PUTRA, SH, MH (LURAH)    SURATNO (SEKRETARIS KELURAHAN SARANGAN )    SRI ENDANG WAHYUNI, S.SOS (KASI PMEBERDAYAAN MASYARAKAT)    SETIA HADI (STAF)