WEB LAMA
15 Februari 2024

PILPRES DAN PILEG 2024

Tahun 2024 ini merupakan tahun Politik. Hal ini dengan akan diselenggarakannya Pemilihan Umum. Sejak Indonesia Merdeka pada tahun 1945 Indonesia sudah sebanyak 12 kali. Pemilihan umum di Indonesia masih diselenggarakan secara manual, artinya kita datang ke TPS untuk mencoblos kertas yang bergambar pejabat. Suara itu kemudian dihitung secara manual, dan dilaporkan ke arah atas mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan, kabupaten, provinsi hingga nasional.

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan oleh para ahli dari seluruh dunia, bahwa pemilu adalah salah satu kriteria yang sangat penting dalam mengukur demokratisasi suatu sistem politik. Pemilu juga menjadi salah satu tolok ukur dari suatu negara bahwa negara tersebut adalah negara demokrasi.  

Pemilu sendiri merupakan salah satu bentuk dari demokrasi rakyat. Dimana rakyat diberikan kebebasan dalam memilih pemimpinnya yang akan menjabat selama 5 tahun. Dengan kesempatan 2 kali periode untuk maju kembali sebagai Presiden.

Pemerintah Kelurahan Sarangan juga ikut terlibat dalam persiapan Pemilu ini. Dengan bantuan dari petugas PPS (Panitia Pemungutan Suara) sebagai ujung tombak dalam penyelengaraan Pemilu. Pemerintah Kelurahan Sarangan selalu berkoordinasi dan memberikan bantuan agar Pemilu di wilayah Kelurahan Sarangan dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Dengan dukungan dan bantuan dari berbagai pihak mulai dari Bhabinkamtibmas, Babinsa Sarangan dan Linmas kegiatan Pemilu di Sarangan berjalan dengan lancar, tertib, dan aman.

PRIMA SUHARDI PUTRA, SH, MH (LURAH)    SURATNO (SEKRETARIS KELURAHAN SARANGAN )    SRI ENDANG WAHYUNI, S.SOS (KASI PMEBERDAYAAN MASYARAKAT)    SETIA HADI (STAF)